Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2019

Hari ke-136

Terhitung seratus tiga puluh enam hari semenjak aku selesai merantau di kota kecil selama empat bulan itu. Selama seratus tiga puluh enam malam, rata-rata aku habiskan waktuku sehari penuh di dalam sebuah ruangan berukuran tiga kali tiga setengah meter ini. Dengan udara panas khas musim kemarau, malam ini begitu menampar diri pengangguran tak tahu diri ini. Kipas angin berputar di volume satu, tak terasa angin sama sekali. Dua hari ini mengeluh karena udara panas. Begitu pun orang di kota ini. Ruangan ini memiliki fentilasi kecil dan beratap yang bersebelahan dengan asbes. Ah, panasnya gila. Selama seratus tiga puluh enam hari, rata-rata dihabiskan menatap atap putih dan dinding berwarna biru laut. Terkadang ditemani suara televisi yang sengaja dinyalakan agar tidak begitu sunyi. Terkadang aplikasi youtube pun menyala dari telepon genggam atau bertelepon dengan teman-teman meskipun televisi sedang menyala. Zaman millenial , orang bilang. Internet memang menjadi barang candu bagi